NASIONAL
TNI/POLRI
JURNAL POLISI.NET, JAKARTA - Kapolri (Jenderal Polisi Drs. Idham Azis, M.Si) meyakini ada calon perwira remaja TNI – Polri 2020 yang nantinya akan menjadi Panglima TNI atau Kapolri. Ia menegaskan jabatan Panglima TNI dan Kapolri tidak bisa didapatkan dengan mudah.
“Saya sangat yakin 30 tahun kemudian, di tahun 2050 ada di antara kalian yang akan menjadi seperti bapak Panglima TNI atau Kapolri, atau bapak – bapak senior yang hadir di sini,” kata Kapolri.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada para pimpinan akademi TNI dan Polri. Ia juga berterima kasih karena telah menggelar seluruh tahapan pendidikan hingga pelantikan yang akan digelar selanjutnya.
“Sebelum mengakhiri sambutan ini, saya mengucapkan terima kasih dan memberikan penghargaan yang setinggi – tingginya kepada Danjen Akademi TNI, Kalemdiklat Polri, rekan – rekan gubernur akademi angkatan dan akademi kepolisian, serta seluruh jajaran yang telah menyelenggarakan seluruh tahapan pendidikan dan mengantarkan para perwira remaja sampai dilantik menjadi perwira nanti. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia yang telah menyelenggarakan acara ini dengan baik,” ucapnya. (Divisi Humas Polda Metro Jaya)
Kapolri Memberikan Pembekalan Pada Calon Perwira Remaja TNI - Polri 2020
Kamis, 09 Juli 2020
1
JURNAL POLISI.NET, JAKARTA - Kapolri (Jenderal Polisi Drs. Idham Azis, M.Si) meyakini ada calon perwira remaja TNI – Polri 2020 yang nantinya akan menjadi Panglima TNI atau Kapolri. Ia menegaskan jabatan Panglima TNI dan Kapolri tidak bisa didapatkan dengan mudah.
“Saya sangat yakin 30 tahun kemudian, di tahun 2050 ada di antara kalian yang akan menjadi seperti bapak Panglima TNI atau Kapolri, atau bapak – bapak senior yang hadir di sini,” kata Kapolri.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada para pimpinan akademi TNI dan Polri. Ia juga berterima kasih karena telah menggelar seluruh tahapan pendidikan hingga pelantikan yang akan digelar selanjutnya.
“Sebelum mengakhiri sambutan ini, saya mengucapkan terima kasih dan memberikan penghargaan yang setinggi – tingginya kepada Danjen Akademi TNI, Kalemdiklat Polri, rekan – rekan gubernur akademi angkatan dan akademi kepolisian, serta seluruh jajaran yang telah menyelenggarakan seluruh tahapan pendidikan dan mengantarkan para perwira remaja sampai dilantik menjadi perwira nanti. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia yang telah menyelenggarakan acara ini dengan baik,” ucapnya. (Divisi Humas Polda Metro Jaya)
Sebelumnya
Berikutnya