Kapolda Resmi Tutup Rangkaian Latihan dan Pembaretan Bintara Satuan Brimob Polda NTB Tahun 2023

JURNAL POLISI.NETLOMBOK BARAT - Kapolda NTB Irjen Pol. Drs. Djoko Poerwanto menutup rangkaian kegiatan Latihan dan Pembaretan Bintara Remaja Sat Brimob Polda NTB Tahun 2023 di Lapangan Kumbi, Narmada, Kabupaten Lombok Barat, Jum’at (17/02/2023).

Dalam kesempatan tersebut Jenderal Bintang Dua itu mengungkapkan rasa bangganya dengan para pejuang tangguh Brimob Polda NTB.

Menurutnya kegiatan Pembaretan ini tidak dilihat hanya untuk meletakan baret brimob di kepala, tetapi hendaklah dimaknai bahwa Personel Brimob adalah kebanggan negara, kebanggan Polri, dan khususnya kebanggaan Polda NTB.

“Selamat atas selesainya kegiatan pembaretan ini, penutupan pembaretan ini bukanlah akhir dari perjuangan saudara sekalian, tetapi merupakan awal dari setiap pelaksanaan tugas,”

Tugas brimob saat ini dan kedepan sangat dibutuhkan, dan sangat diharapkan bisa melaksanakan tugas kepolisian dalam fungsi teknis Brigade Mobil (Brimob), ungkapnya.

"Saya ucapkan selamat bergabung, di satuan Brimob Polda NTB dengan harapan para bintara remaja bisa bekerja sama dengan senior. Bisa beradaptasi dengan lingkungan kerja nantinya." Tutupnya

Para Bintara dan Tamtama Remaja Satbrimob Polda NTB telah menjalani latihan berbagai kemampuan dasar Brimob, seperti PHH, SAR, Jungle Warefare, Jibom Wanteror, KBR serta kemampuan lainnya.(*)




Sebelumnya
Berikutnya
Lindungi Personel dan Keluarga, Kodam XII/Tpr Kembali Lakukan Rapid Test
Kapolres Sergai Ucapkan Terima Kasih Kepada Masyarakat Serdang Bedagai
Kapolri Beri Bantuan Sembako Kepada Masyarakat Kabupaten Batu Bara
Asik Nunggu Pemasang Judi Kim, Oga Jurtul Kim Diciduk Tekab Polsek Firdaus
Kasdam I/BB Hadiri Rapat Koordinasi Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19

Ads Atas Artikel

Ads Tengah Artikel 1

Ads Tengah Artikel 2